4 Tanda Anda Berada di Jalur Karir yang Salah

4 Tanda Anda Berada di Jalur Karir yang Salah

img
Apakah Anda merasa selalu stres dan tidak bahagia di tempat kerja? Bisa jadi itu pertanda bahwa Anda bekerja tidak sesuai dengan passion. Seperti dikutip dari Careerealism, berikut ini beberapa tanda lainnya yang menunjukkan Anda berada di jalur karir yang salah.

1. Tidak menikmati pekerjaan
Tak ada karyawan yang bisa sukses bila dirinya tak menikmati pekerjaan yang dijalankan. Perlu diingat, kemampuan orang dalam menjalani sebuah karir itu berbeda satu sama lain. Jadi jangan memilih karir karena Anda melihat orang lain sukses melakukannya. Tapi lihatlah berada dimana kemampuan dan minat Anda.

2. Kinerja selalu menurun
Faktor penting dari perkembangan karir seseorang adalah kinerjanya. Jika kinerja Anda selama ini selalu menurun dan merasa tidak bisa bekerja secara produktif, itu juga menandakan bahwa Anda berkarir di tempat yang salah. Temukanlah dimana hasrat Anda dalam berkarir. Jika sudah menemukannya, jangan ragu untuk mengejar posisi atau jabatan yang memang sesuai dengan passion Anda itu.

3. Tidak puas dengan peran di kantor
Kepuasan bekerja merupakan kunci dari kesuksesan karir. Jika Anda merasa selalu frustasi dengan tanggung jawab pekerjaan yang dilakukan, dan tak ada puas-puasnya dengan peran di kantor, meskipun jabatan sudah tinggi, itu kemungkinan besar karena Anda berada di karir yang salah.

4. Sering stres
Setiap pekerjaan yang dikerjakan terkadang memang membuat karyawan merasa stres dan cemas. Tapi bekerja di dalam lingkungan yang penuh stres, bisa berakibat buruk bagi kondisi kesehatan seseorang. Apalagi bila stres tersebut telah mempengaruhi kesehatan fisik dan mental Anda, mungkin ini sudah saatnya Anda mencari pekerjaan yang lain yang bisa membuat Anda lebih bersemangat dan bahagia.

Sumber : http://www.boskribo.com/2013/12/4-tanda-anda-berada-di-jalur-karir-yang.html

Demikianlah informasi yang dapat Kami sampaikan. Semoga bermanfaat dan Beguna Hendaknya Buat anda semua pengunjung Blog Ini. dan Terima kasih kepada Sobat Semua yang telah membaca artikel 4 Tanda Anda Berada di Jalur Karir yang Salah